ABM Investama Preloader

Article

Gajah Ditemukan Mati di Permukiman Warga

Image

Kompas.com | Aceh - Seekor gajah liar kembali ditemukan mati di permukiman warga Desa Sumber Batu, Kecamatan Meureubo, Kabupaten Aceh Barat. Lokasi penemuan bangkai gajah berada di lorong akses kebun karet (Alue Mon Pasong) yang hanya berjarak sekitar 150 meter dari rumah-rumah warga.

Menurut M. Andah, hingga kini belum diketahui penyebab matinya gajah betina yang kini telah membusuk dan mengeluarkan bau menyengat itu.

Sementara itu, Said Faisal yang membawahi bidang Hubungan Pemerintah PT Mifa Bersaudara, bersama warga desa setempat langsung menguburkan bangkai gajah. Perusahaan itu menurunkan alat berat dan bangkai gajah liar itu ditanam tak jauh dari lokasi ditemukan.

“Kami menguburkan bangkai gajah ini agar tidak menimbulkan penyakit bagi warga sekitar, karena lokasinya sangat dekat dengan rumah penduduk, dan ini sebagai bentuk kepudilian perusahaan kami terhadap lingkungan,” ujar Said.

Penulis: Kontributor Kompas TV, Raja Umar

Sumber